Apa Itu ATM? Ini Dia Pengertiannya - Kalau kamu sering mampir ke tempat atau pusat perbelanjaan seperti mall, supermarket atau yang lainnya pasti kamu pernah melihat sebuah kotak atau ruangan yang bertuliskan "ATM". Bagi kamu yang sudah pernah menabung atau menyimpan uangmu di sebuah bank, pasti kamu tidak asing dengan istilah ini karena nantinya kamu pasti akan mengunjungi ATM untuk mengambil uangmu misalnya. Namun meski sudah sangat familiar ternyata tidak semua orang mengetahui apa itu ATM mulai dari fungsi hingga arti dari tiga huruf tersebut.
Kepanjangan dari ATM adalah Anjungan Tunai Mandiri atau bahasa Inggrisnya adalah Automated Teller Machine dimana mesin ini mengizinkan kita (para nasabah) untuk melakukan transaksi tanpa harus dilayani oleh teller manusia. Selain itu dengan ATM kita juga dapat melakukan transaksi tanpa harus datang ke kantor bank yang bersangkutan sehingga akan mempermudah kita untuk melakukan transaksi. Cara menggunakan ATM pun cukup mudah, kita tinggal memasukkan kartu ATM yang sudah diberikan oleh pihak bank lalu kita akan diminta untuk memasukkan PIN (angka tertentu yang sebelumnya juga sudah kita tentukan saat melakukan pembukaan rekening) dan kita tinggal memilih berbagai jenis menu yang tersedia pada mesin tersebut.
Biasanya kartu ATM terbuat dari plastik dan terkadang juga memiliki fungsi ganda sebagai kartu debit (pada bank tertentu saja). Nah itulah beberapa hal yang bisa mimin sampaikan soal ATM. Semoga bermanfaat :D
Referensi artikel dan sumber gambar: Wikipedia
Komentar
Posting Komentar